Cara Membuat Teh Daun Mint Segar Cepat dan Mudah



Belakangan aku lagi panas dalam. Sampai-sampai punya sariawan 3 biji. Sedihnya.. sakit banget. Apalagi 1 sariawan itu ukurannya besar banget menurutku. Mau makan susah, mau ngomong susah, mau senyum dan ketawa apalagi. Tidur aja sulit. Sampai-sampai dini hari aku bangun hanya untuk kumur-kumur pakai larutan baking soda untuk meredakan sakitnya sementara. Nggak ngerti deh kenapa bisa begini.

Di tengah siang bolong panas sariawan, aku ingin minum yang segar-segar. Tapi bukan es krim. Melainkan sesuatu yang juga punya efek baik buat tubuh. Istilahnya sesuatu yang herbal gitu lah ya.
Tiba-tiba aku teringat tanaman chocolate mint-ku. Sepertinya enak kalau minum mint tea. Pasti segar, pikirku.

Jadilah aku ke teras dan memotong sebatang mint dari kebun kecil di atas pagar ini. Lalu eksekusi.

Resep Mint Tea:

Bahan:
- Daun mint segar (Bisa juga daun mint kering. Seberapa banyak itu dikira-kira saja, sesuka hati. Tergantung airnya juga. Makin banyak daunnya, makin berasa)
- Air panas
- Optional: Pemanis seperti madu. Bisa juga ditambahkan potongan lemon jika suka. (Aku tidak pakai keduanya, karena lagi ingin mint aja)

Cara Membuat:
- Bersihkan daun mint-nya dengan air
- Masukan ke dalam gelas. Bisa petik daunnya saja, bisa juga bersama batangnya. Batangnya juga mempunyai aroma dan rasa mint kok.
- Tuang air panas secukupnya.
- Tunggu daun terseduh.
- Bisa diminum saat hangat maupun dimasukkan ke kulkas dulu jika suka yang dingin.

Secara pribadi, aku suka minuman ini dingin. Jadi aku masukkan dulu ke kulkas untuk didinginkan. Rasanya segar bukan main. Suka banget. Dia juga membantu mengurangi rasa sakit sariawanku walaupun hanya sementara (tapi ya mungkin hanya efek air dingin saja haha).

Tempat bagian tanaman yang kupotong sebelumnya, akan tumbuh tunas-tunas baru lagi. Mint itu bandel banget, susah mati. Jadi santai aja sama tanaman ini. Asal jangan lupa disiram, karena dia suka air.



Sekian post kali ini. Seperti biasa, aku bikin videonya juga untuk cara membuat mint tea ini. Mungkin lebih terbayang caranya kalau melihat videonya.



Semoga semuanya sehat-sehat saja ya.

Salam damai,

Bone

Popular Posts